Sunday, August 29, 2010

Kartoffelpuffer

Aku mengenal Kartoffelpuffer ini saat tinggal di Dresden. Kebetulan di dekat rumahku ada toko buku Thalia, saat itu lagi ada angebot(diskon ) diantaranya buku masakan...emang aku lagi lucky apa yang aku cari buku masakan khas Sachsen malah lagi dijual murah. Di dalam buku itu ada salah satu makanan khas Jerman yaitu Kartoffelpuffer. Langsung aku cari di supermarket..eeh ketemu...dan rasanya enakk..saat itu aku jd ketagihan makan Kartoffelpuffer buat sarapan atau bekal saat aku kursus. 
Kartoffelpuffer  istilah bahasa Jerman nya, kalo diartikan Kartoffelpuffer  adalah pancake kentang. Kartoffelpuffer termasuk masakan tradisional  dari  daerah  Jerman, Bohemia, Polandia, Belarus, Bukovina, Luxemburg dan Austria tentunya istilahnya yang berbeda. Oiya waktu aku ke Hungaria ada juga Kartoffelpuffer tapi istilahnya Burgonya langos di makan dengan saurcream atau saus yang berasa asam.

Kandungan makanan ini terdiri dari kentang yang sudah diparut,  telur, tepung , bawang, buttermilch, baking powder, bawang putih, garam, merica, pala, majoran, peterseli, Quark dll di bentuk ukuran bulat  kecil dan dipanggang, atau digoreng.
Tergantung pada daerah Kartoffelpuffer ini bisa disajikan dengan rasa   manis atau gurih. Kartoffelpuffer gurih biasanya disajikan dengan saus , mayonese , daging, dll. Kalo Kartoffelpuffer manis dengan apel atau bahan lainnya.  Kalo tinggal di Jerman pasti deh setiap sudut kota apalagi pada saat party  misalnya natal dll banyak sekali dijual Kartoffelpuffer. Seperti dalam foto diatas aku beli Kartoffelpuffer ini saat kota Dresden lagi ulang tahun. Termasuk di supermaret juga banyak di jual mulei dalam bentuk olahan sampe dalam bentuk freezer yang tinggal panggang atau goreng.

source : Wikipedia dan pengalaman pribadi. 

No comments:

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails