Thursday, August 12, 2010

Info dan acara Dagang di Ausländerrat

Halo-halo penghuni Dresden kalo mau tau tentang kegiatan apa saja di Ausländerrat.  Silakan cek di sini:
http://www.auslaenderrat.de/ar/startseite.php
 Disana ada kegiatan  kursus-kursus (bahasa, olahraga, seni, etc),
kegiatan rutin (Internationales Frauentreff, etc),
dan kegiatan aktual yg ditawarkan Ausländerrat
bisa lihat di sini:
http://www.auslaenderrat.de/ar/aktuellesphp

Dan ini salah satu kegiatan Summerfest dalam rangka 20 tahun ulang tahun Ausländerrat. Untuk meramaikan acara ini ,maka pihak Ausländerrat meminta tim dari Indonesia, apalagi coba kalo bukan memperkenalkan makanan Indonesia alias dagang :). Mba Titin sebagai ketua Formid sudah mewanti-wanti cemas kepada tim dagang ( aku, mba Indri, mba Ika, dan teh Pupu) karna takut dagangan kita ga laris jadi bikin makanan ga usah banyak-banyak dengan jumlah sedikit..huhu tapi tim dagang  ga mau dengerin hihi, kita malah bikin makanan  kalo dari segi variasi lumayan lah, tapi jumlah per item makanan sedikit.  Jam 4 sore kita kudu udah siap di tempat acara. Kami semua pergi ke halaman di belakang  gedung Ausländerrat.. Disana  sudah siap stand wurst dan makanan ala Jerman lengkap dengan tenda dan kursi, spielplatz, stand untuk bikin pernak-pernik,  pin, dan hena. Dan untuk stand Indonesia disiapkan 1 meja  dan di 1 kursi panjang, ga ada stand negara lain yang jualan kecuali stand Indonesia. Sampai beberapa jam kita berdiri disana sepii pengunjung,  mana udaranya clowdy lagi ..hiks..hiks. Tapi kita tetep semangat menata meja dengan kain batik biru dan menata roti goreng, risoles, bakwan, martabak, kue lumpur, kue bika ambon, dan klepon.
Saat acara akan dimulai barulah para pengunjung mulei berdatangan dan mereka antusias mencoba (baca:membeli) makanan kita. Dengan bahasa Jerman yang seadanya kami coba menjelaskan apa aja isi makanannya..brapa harga dll, kadang dia mengerti apa yang aku sampaikan kadang minta kadang juga engga. Ini gayaku pas lagi ngeladangin pembeli...
Oiya di sana juga bukan cuma acara dagang, tapi juga ada banyak atraksi menarik dari berbagai negara diantaranya kungfu dari China, musik dari Afrika, dari ada silat dll.

Jam 5.30 teman-teman dari Indonesia juga datang Era, Rian, Agus, bu Tri meramaikan stand kami. Bu Tri malah memborong klepon dan makanan lainnya. Orang Indonesia kalo duah berkumpul pasti deh bawannya   lupa foto-foto.

Alhasil jam 6 sore pun makanan kita dah laris manis...kami semua permisi pulang. Sampai di Halte Nünberger terjadilah transaksi  pembagian keuntungan  hihi..lucu...alhamdulillah . Dan kami pun pulang dengan hati senang..tralala..lala..lala...


source : diambil dari imel mba Titin di milis Formid

No comments:

Post a Comment

Related Posts with Thumbnails